Rabu, 20 Agustus 2008

:: STAND NIAGA BKTC ::




Sabtu, 9 Agustus 2008 untuk yang ke dua kalinya Divisi Usaha Niaga berusaha untuk show up di kancah perniagaan bikers. Setelah cukup berhasil membuka lapak di HUT TAB yang ke 14, untuk kedua kalinya para punggawa Divisi Usaha Niaga BKTC bersibuk ria membuka lapak di HUT ke 3 TC125 chapter Bekasi.

Kegiatan ini memang sangat melelahkan, namun mencoba dan berusaha itu bukanlah sesuatu yang sia-sia, lebih terhormat gagal setelah berusaha maksimal, dibanding bermimpi tanpa melakukan usaha apapun. Eh busyet dah...kok jadi ngawur...
Kegiatan ini memang sedang menjadi prioritas KH 1 BKTC, di akui memang masih sangat banyak kekurangan disana sini...namun dengan segala kondisi dan kemampuan yang ada, kita berusaha maksimal untuk memberikan yang terbaik.

Inget lagi jaman dulu, saat pertama kali BKTC berdiri...begitu banyak pengorbanan dari rekan-rekan BKTC hingga BKTC seperti saat ini...dan itu semua tidak dilalui dengan mudah. Semoga saja kegiatan usaha niaga ini bisa mendulang keberhasilan dan dapat dirasakan oleh semua keluarga besar BKTC khususnya dan masyarakat dilingkungan BKTC umumnya. Amien

Jumat, 08 Agustus 2008

:: SEKRE BKTC NASIBMU KINI ::



Tidak terasa sudah 2 tahun BKTC menempati bangunan ini, bangunan yang dulunya sepi, mati dan tidak tersinggahi….Bangunan ini menjadi saksi jerih payah di kepemimpinan Pa Budi Santosa yang gigih berupaya untuk mendapatkan “Rumah” bagi keluarga BKTC . Akhirnya baru pada tahun 2006 BKTC mendapatkan sebuah “Rumah” yang menjadi sentra informasi apapun tentang BKTC, menjadi tempat bercengkrama keluarga BKTC, pusat kopdar para keluarga BKTC di hari kerja karena seringkali disinggahi oleh para anggota selepas pulang kerja untuk beristirahat sejenak, dengan kata lain bangunan ini merupakan “Rumah” kedua bagi para anggota keluarga BKTC.

O iya…hampir lupa…bangunan ini pun telah menjadi saksi kehadiran Walikota Bekasi pada saat peresmian Sekretariat BKTC di tahun 2006. Banyak sudah kenangan keluarga besar BKTC yang terukir di tembok bangunan ini. Mulai suka, duka, ajang curhat, sampai tempat beristirahat sejenak selepas touring sambil menunggu rekan-rekan yang tertinggal…..

Lokasi yang awalnya tidak tersinggahi, bahkan mungkin tidak di lirik oleh pengguna jalan yang melintas, sempat menjadi pusat perhatian yang melintas karna puluhan motor Tiger seringkali berjejer di depan bangunan ini….dulu sempat terasa kehangatan suasana keluarga di dalam bangunan ini…oohhh.....betapa merindukan suasana itu…..

Kini “Rumah” itu tinggalah sebuah kenangan, kenangan masa-masa indah dan manis yang pernah dilalui keluarga BKTC…kini bangunan itu sudah kembali tidak tersinggahi…bahkan oleh penghuninya sendiri. Bangunan yang kembali bisu, bangunan yang kembali dingin…entahlah mengapa suasana “Rumah” ini menjadi sepi…tidak ada alasan yang pasti…

7 Agustus 2008, jam 20.00 WIB bangunan ini kembali menjadi saksi hasil keputusan pengurus yang mengacu kepada hasil Musyawarah Keluarga Besar BKTC Tanggal 3 Agustus yang lalu….hasil keputusan yang terasa pahit dan getir yang harus di jalani oleh seluruh anggota keluarga BKTC, bahwa BKTC akan meninggalkan bangunan yang pernah menjadi “Rumah” kedua bagi keluarga macan Bekasi.

Selamat tinggal “Rumahku”…selamat tinggal “Rumah kami”…semoga kenyataan pahit ini akan berbuah manis bagi kami semua...khususnya anggota keluarga BKTC seluruhnya….biarlah kenangan kami tetap terlukis di setiap sudut ruanganmu….

Reportase by
BKTC 028

Rabu, 06 Agustus 2008

:: Selamat Ulang Tahun Bunda.....


Selamat ulang tahun bunda....itu kata yang terucap dari mayoritas anggota BKTC pada hari Sabtu malam, 26 Juli 2008. Bertempat di Bali Garden Cafe & Resto Bekasi, bunda Tomo memperingati hari jadinya yang ke 48...wow !!! Di usia ini bunda terlihat tetap segar, tegar dan optimis menyongsong hari esok...
Bunda Tomo dikenal oleh seluruh anggota BKTC karena Loyalitas dan sangat care kepada sesama, khususnya para member & prospect BKTC...beliau telah mengganggap BKTC sebagai rumah kedua dimana para member yg berusia muda diperlakukan layaknya anak kandung...begitu besar dan tulus perhatian yg telah bunda berikan kepada kami...namun sering kali kami mengacuhkannya...
Dihari jadinya yang ke 48 beliau berpesan bahwa BKTC adalah sebuah keluarga, jadi sudah sepantasya seluruh member menjaga rasa persaudaraan, saling toleransi, saling membantu, saling menjaga, dan saling menghargai...karena hal itulah yang membuat BKTC semakin solid...!!!
Saya begitu terharu sekaligus terenyuh mendengar wejangan bunda...seakan terbangun dari mimpi, saya sangat menyadari bahwa di BKTC kini mulai terjangkit virus "individualis" yang mengedepankan "ego" pribadi. Artinya, telah muncul pola individu antar keluarga dan hal ini pula yang mengakibatkan putusnya mata rantai rasa persaudaraan di tubuh BKTC.
Saya pribadi sedih dan prihatin menyadari hal itu...sejak awal BKTC di lahirkan oleh "Kebersamaan" yang kemudian dilindungi oleh "Toleransi" dan "Kepedulian" lalu BKTC tumbuh dan berkembang dituntun oleh "Persaudaraan"...kini apabila sang penuntun pergi dan sang pelindung juga menghilang, kemanakah BKTC akan melangkah...???
Maka dari itu bagi setiap anggota keluarga BKTC diperlukan kesungguhan untuk membuktikan bahwa dirinya memiliki rasa persaudaraan, dan persaudaraan itu tidak ditentukan oleh kata-kata melainkan harus melalui perbuatan nyata, hingga rasa bersaudara itu dapat terasa langsung oleh lingkungan disekitar kehidupannya.

Selamat Ulang Tahun Bunda...kami menyayangimu layaknya seorang Bunda Kandung....

BKTC_028